What's On

Dari Kantor Pos Jadi Tempat Kreatif Anak Muda


Publik   2022-01-18   Download

Pos Bloc Jakarta memanfaatkan aset bekas Gedung Kantor Pos era Hindia Belanda seluas 7.000 meter persegi milik PT Pos Indonesia yang diubah menjadi ruang kreatif bagi berbagai acara seni, budaya, hiburan, pertemuan komunitas kreatif, dan pemberdayaan bisnis UMKM serta UKM.

Pengembanagan Pos Bloc di Jakarta akan dilakukan secara bertahap. Tahap pertama seluas 2.400 meter persegi, sementara tahap kedua akan dilakukan pada awal 2022 dengan luas tambahan sekitar 4.800 meter persegi.

Pos Bloc di bangun di gedung bersejarah yanga telah di tetapkan oleh pemerintah provinsi DKI Jakarta sebagai bangunan Cagar Budaya. Berbagai program acara seni, budaya, hiburan secara rutin akan diselenggarakan.

Mulai dari pameran lukisan, foto, instalasi seni, lokakarya kreatif, pemutaran film, lelang karya seni, peragaan busana, tur jalan kaki cagar budaya, hingga beragam pertunjukan musik.