Exploring City
Jakarta Selatan
Exploring City
Jakarta Selatan
Exploring City - Jakarta Selatan
Jakarta Selatan
Taman Tabebuya
 
Public Space

Ulasan
Taman yang ada di jalan Jalan Muhammad Kafi No.1 ini letaknya berada di tepian jalan utama yang mudah diakses. Hamparan lahan hijau yang luas langsung tersaji ketika berada di taman tabebuya. Udara segar yang menembus dari sela-sela pepohonan yang rimbun seketika mampu membuat perasaan menjadi rileks. Tempat ini juga sudah menyediakan beberapa fasilitas untuk digunakan oleh pengunjung seperti tempat main anak, toilet, jogging track, dan lain-lain. Untuk kalian yang sedang cari tempat untuk bersantai bersama teman, pasangan, atau keluarga taman ini adalah jawabannya!
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved
Exploring City - Jakarta Selatan
Jakarta Selatan
Museum Layang-Layang Indonesia
 
Attraction

Ulasan
Museum yang diresmikan pada 21 Maret 2003 ini adalah museum layang-layang pertama di Indonesia yang memiliki lebih dari 600 koleksi layang-layang dari Indonesia dan berbagai negara lainnya. Mulai dari layang-layang berukuran kecil sampai dengan ukuran besar raksasa ada di museum ini. Museum ini bisa menjadi salah satu pilihan bagi orang tua yang ingin mengajak anak-anak mereka berlibur.
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved
Exploring City - Jakarta Selatan
Jakarta Selatan
Pondok Indah Waterpark
 
Attraction

Ulasan
Kolam renang ini merupakan kolam renang yang memiliki 6 wahana air seperti Aqua Play, Wave Pool & Sandy Beach, Wilzard Slide, Lazy River, Tube Slide, dan Olympic Swimming Pool yang membuat keseruan yang berbeda-beda. Di sini kamu bisa merasakan berselancar seperti di pantai, jadi kamu tidak perlu repot jauh-jauh ke laut untuk surfing, di Jakarta pun bisa!
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved
Exploring City - Jakarta Selatan
Jakarta Selatan
Taman Spathodea
 
Public Space

Ulasan
Taman yang ada di Jagakarsa ini memiliki pemandangan yang cukup memanjakan mata. Selain sejuk, tempat ini juga juga luas dan memiliki dua danau di tengah taman. Di taman kini kita bisa piknik, olahraga, membaca buku, duduk pinggir danau atau memberi makan ikan. Taman ini juga memiliki banyak pohon rindang yang membuat suasana menjadi asri.
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved
Exploring City - Jakarta Selatan
Jakarta Selatan
Cecemuwe Cafe and Space
 
Cafe & Restaurant

Ulasan
Cafe ini bisa jadi pilihan buat yang suka cari work space karena tempatnya yang cozy. Ambiancenya bagus dan pet friendly buat kamu yang suka bawa hewan peliharaan. Tempatnya nyaman dan memiliki suasana yang homie dengan pemandangan tanaman hijau. Untuk makanannya, banyak menu yang dapat dipilih, seperti nasi goreng salmon, nasi jeruk with grill chicken sauce mushroom, dan kopi yang enak. Kebanyakan pengunjung memberikan pujian terhadap gingerbread latte dan churros.
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved
Exploring City - Jakarta Selatan
Jakarta Selatan
Pasar Mayestik
 
Shopping Center

Ulasan
Sebuah pasar indoor modern yang berada di daerah Jakarta Selatan. Lokasinya mudah ditemukan karena berada di pinggir jalan besar. Akses transportasi menuju tempat ini juga mudah karena di jalan pasar ini tersedia transjakarta yang langsung berhenti di depan/sebrang pasar ini. Pasar yang sudah legendaris di Jakarta ini cukup nyaman untuk kategori pasar. Menjual banyak kain, pakaian, makanan, dan lain-lain. Di tengah area pasar ada foodcourt yang cukup nyaman dengan pilihan jajanan yang banyak.
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved