Exploring City
Jakarta Pusat
Exploring City
Jakarta Pusat
Exploring City - Jakarta Pusat
Jakarta Pusat
Bubur Cikini H.R. Suleman
 
Cafe & Restaurant

Ulasan
Jika kamu mencari makanan legendaris di jakarta, Bubur Cikini adalah jawabannya. Bubur ini sudah sangat melegenda dengan namanya dan cita rasa khas yang disajikan. Mungkin kamu tidak akan menemukan bubur dengan banyak topping dan bumbu di sini karena mereka menyajikan tipe bubur polos yang harus diracik sendiri. Di setiap meja sudah disiapkan kecap asin,manis,merica,sambal untuk racikan yang dapat disesuaikan selera, dan hal ini merupakan ciri khas tersendiri di bubur cikini ini.
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved
Exploring City - Jakarta Pusat
Jakarta Pusat
Pos Indonesia
 
Public Space

Ulasan
Kantor Pos Cikini merupakan salah satu bangunan bersejarah di daerah Cikini yang bisa kamu kunjungi. Bangunan kantor pos ini juga sangat ikonik! Tjikini Postkantoor mempunyai bangunan unik bergaya Eropa dengan desain art deco yang khas dan berbeda dari kantor pos lainnya. Meski telah melalui renovasi, kamu bisa menemukan gaya bangunan Eropa Tjikini Postkantoor yang tetap dipertahankan sebagai ciri khasnya. Kamu bisa menemukan kantor pos ini berada di ujung Jalan Cikini Raya!
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved
Exploring City - Jakarta Pusat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved
Exploring City - Jakarta Pusat
Jakarta Pusat
Kedai Tjikini
 
Cafe & Restaurant

Ulasan
Jika kamu ingin mencari kafe dengan suasana yang menyenangkan, ini adalah tempat untuk kamu. Kafe ini dilengkapi kursi kayu dan meja dengan aksen marmer, jendela besar yang menghadap ke jalan, latar belakang musik yang bagus, kipas langit-langit yang besar. Tempat yang bagus untuk bersantai setelah jam kerja atau menghabiskan pagi hari selama akhir pekan.
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved
Exploring City - Jakarta Pusat
Jakarta Pusat
Bakoel Koffie
 
Cafe & Restaurant

Ulasan
Jika kamu ingin merasakan rasa kopi yang otentik di tempat kopi yang penuh dengan sejarah, kamu harus mengunjungi Bakoel Koffie. Kamu bisa merasakan ambience dengan interior vintage di setiap sudutnya. Wajib coba kopi khas Bakoel Koffie yang sudah jadi favorit sejak tahun 1930an!
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved
Exploring City - Jakarta Pusat
Jakarta Pusat
Bakmi Roxy Cikini
 
Cafe & Restaurant

Ulasan
Jika kamu ingin mengunjungi tempat makan kaki lima yang sudah legendaris kamu bisa menemukannya di Cikini. Salah satu bakmi ayam cabang Roxy yang populer di Jakarta, berada di Jalan Cikini Raya. Bakmi ini memang sudah cukup terkenal dan lokasinya tersebar di beberapa daerah di Jakarta, dan sudah berdiri sejak tahun 1990. Kamu bisa mengunjungi ini dengan menulusuri Jalan Cikini Raya. Lokasinya 100 meter sebelum Taman Ismail Marzuki. Per harinya, saat hari libur sebanyak 50 kilogram (kg) bakmi bisa ludes terjual. Artinya per hari Bakmi Roxy Cikini dapat menjual 700 hingga 900 mangkok bakmi. Varian mie serta pedampingnya seperti pangsit rebus, pangsit goreng dan bakso membuat mie yang lembut, ditambah kuahnya yang gurih, lengkap memanjakan mulut kamu.
Alamat
© Copyright Jakarta Experience Board. All Rights Reserved