What's On
Kolaborasi JXB dan Pokemon Mengahdirkan 1600 Drones Menghiasi Langit Jakarta
Event   2024-09-23   Download
PT Jakarta Tourisindo (Perseroda) atau Jakarta Experience Board (JXB) ikut memeriahkan acara seru Pikachu’s Indonesia Journey yang digelar di Community Park PIK 2, Jakarta. Acara ini berlangsung pada 21-22 September 2024, dan menyuguhkan kombinasi hiburan, teknologi, dan budaya pop global dengan tema Pokémon.
Pengunjung bisa menikmati parade Pikachu, berfoto di area photo booth bertema Pokémon, hingga menyaksikan drone light show yang memukau, menampilkan karakter-karakter Pokémon di langit malam Jakarta. Acara ini dibuat khusus untuk para pecinta Pokémon dari berbagai usia, mulai dari anak-anak hingga dewasa, yang siap merasakan keseruan dan atraksi interaktif sepanjang acara.
Selain menghibur, acara ini juga menyatukan komunitas penggemar Pokémon, baik dari Indonesia maupun luar negeri. Mereka bisa berbelanja produk merch eksklusif, hingga mengikuti kompetisi seru.
Acara ini semakin spektakuler karena adanya banyak guest star yang hadir mulai dari Isyana Sarasvati, Vidi Aldiano hingga JKT 48 yang menari dan bernyanyi bersama pikachu diatas panggung. Tidak hanya itu, pertunjukan drone show juga sangat spektakuler karena sekitar 1600 drone terbang di ketinggian 1000 kaki membnetuk karakter-karakter pokemon menghiasi malam di acara tersebut.
JXB berharap Pikachu’s Indonesia Journey bisa menjadi daya tarik baru dalam dunia pariwisata Jakarta, membawa angin segar untuk ibu kota. Dengan dukungan teknologi dan kemudahan perizinan, JXB optimistis acara ini akan menarik lebih banyak pengunjung lokal dan internasional, sekaligus memperkuat citra Jakarta sebagai destinasi wisata yang inovatif dan penuh kejutan!