News

Jakarta Experience Board Dukung Perhelatan Piala Dunia U-17, Fasilitasi Information Center di D’Arcici Sunter


Corporate   2023-11-10   Download

Jakarta, 10 November 2023 - Jakarta Experience Board (JXB)/PT Jakarta Tourisindo (Perseroda) memberikan dukungan pada gelaran Piala Dunia U-17 yang berlangsung mulai 10 November hingga 2 Desember mendatang. Dukungan JXB diwujudkan dalam bentuk fasilitasi Information Center Piala Dunia U-17 bagi para jurnalis yang meliput pertandingan-pertandingan Piala Dunia U-17. Selain itu JXB juga memberikan fasilitas akomodasi bagi tenaga kesehatan yang bertugas di Jakarta International Stadium (JIS). Hal tersebut diaampaikan oleh Zulfarshah selaku Direktur Administrasi dan Keuangan JXB dalam jumpa pers yang diadakan di D’Arcici Sunter Hotel siang Jumat siang ini (10/11). Hadir pula sebagai narasumber Kabid Pembinaan Prestasi Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta Wisnu Dewanto, Subkor Peserta Didik dan Pengembangan Karakter SMP/SMA Dinas Pendidikan DKI Jakarta Horale Tua Simabullang  dan Direktur Operasional dan Keselamatan Transjakarta Daud Joseph.

Direktur Administrasi dan Keuangan JXB Zulfarshah mengatakan pihaknya sebagai BUMD DKI Jakarta yang bergerak di bidang pariwisata dan perhotelan percaya bahwa kegiatan ini menjadi daya tarik wisata potensial bagi pariwisata Jakarta. “Untuk itu, kami turut mendukung kelancaran event ini. Adapun dukungan yang JXB berikan mencakup penyediaan fasilitas information center bagi media yang meliput acara, memfasilitasi akomodasi tenaga kesehatan yang bertugas selama acara serta produksi vest sebagai identitas pihak-pihak yang bertugas selama acara,” jelas beliau.

Sesuai dengan Insekda Nomor E 0044 Tahun 2023 yang telah dikeluarkan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga, Pemprov DKI Jakarta mengharapkan rekan - rekan SKPD DKI Jakarta dapat mendukung selama acara berlangsung. "Jakarta sebagai tuan rumah tahun ini berkontribusi dalam penyediaan Lapangan JIS sebagai salah satu venue pertandingan. Kami juga menyediakan dua lapangan latihan di JIS, lapangan latihan di GOR Soemantri Brodjonegoro Kuningan dan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat yang semuanya sudah 100% siap digunakan. Kami sebagai bagian dari Pemprov DKI Jakarta, bersama SKPD lainnya siap mendukung perhelatan Piala Dunia U-17 di Jakarta.” ujar Dewanto selaku Kabid Pembinaan Prestasi Dinas . Senada dengan Dispora, Direktur Operasional dan Keselamatan Transjakarta Daud Joseph juga menjelaskan mengenai dukungannya dalam pelaksanaan event ini. Transjakarta rencananya akan menyiapkan armada yang dapat membantu mobilisasi rekan media maupun panitia dari JIEXPO menuju JIS.

Pertandingan Piala Dunia U-17 yang pertama akan dilaksanakan pada sore ini pukul 16.00 WIB, yang menghadirkan Panama melawan Maroko dan Mali melawan Afghanistan. Piala Dunia U-17 2023 ini akan menjadi piala dunia ke-19 yang diselenggarakan dan diikuti oleh 24 negara. Piala Dunia U-17 ini juga menjadi piala dunia pertama yang diselenggarakan di negara Asia Tenggara.

“Besar harapan kami, perhelatan Piala Dunia U-17 berlangsung lancar dan membawa impact yang baik bagi perkembangan pariwisata urban di Jakarta,” tutup Zulfarshah.